Telekomunikasi

Telkom Perkuat Platfrom Digital Melalui Penataan Bisnis Data Center

Telkom Perkuat Platfrom Digital Melalui Penataan Bisnis Data Center

Jakarta,Bumncare- PT Telkom (Persero) Tbk terus mengembangkan dan memperkuat kapabilitas platform digital melalui pembangunan serta penataan bisnis data center yang dimiliki TelkomGroup.

Direktur Utama Telkom Indonesia Ririek Adriansyah mengatakan, hal ini sebagai upaya perusahaan dalam menjawab tantangan tren digitalisasi dan potensi industry yang terus berkembang, serta sejalan dengan arahan Menteri BUMN Erick Thohir untuk focus kea rah bisnis digital.

Ririek saat ini progress pembangunan Hyperscale Data Center Cikarang fase 1 telah selesai dilakukan.

“total kami memiliki 27 data center yang saling terhubung, termasuk, yang berskala besar, Hyperscale Data Center di Cikarang,” kata Ririek di Jakarta, Selasa (15/2/2022).

Menurut dia, pengembangan data center adalah bentuk keseriusan Telkom menjadi pemain besar pada bisnis digital platform, yang juga sejalan dengan langkah transformasi dan visi Telkom menjadi digital telco.

Selain itu, kata dia permintaan pasar data center di Indonesia tumbuh sangat pesat sehingga menjadi peluang besar bagi Telkom untuk menjadi pemain dominan di market.

“Data center akan sangat bermanfaat pada perkembangan teknologi 5G nantinya,” ujarnya.

Dia menyebutkan, tak hanya infrastruktur, Telkom juga menawarkan konsep lengkap dalam bisnis data center. Ririek menjelaskan tiga aspek pentimg Telkom dalam bisnis data center, yakni seamless,connectivity, dan eyeball.

Telkom dalam bisnis data center, yakni seamless, connectivity, dan eyeball.

Ririek mengungkapkan, Seamless ini karena terhubung dengan seluruh data center milik TelkomGroup termasuk juga ke edge data center. Lalu connectivity karena Hyperscale Data Center terhubung dengan infrastruktur backbone broadband TelkomGroup.

Terakhir, akses kepada pelanggan TelkomGroup (eyeball) yang adalah penggunaan bisnis digital.

“Dengan kapasitas dan kapalitas. Telkom mengembangkan plaffrom digital melalui data center, diharapkan dapat mengakselerasi digitalisasi nasional dan menjadikan Indonesia ke depannya yang lebih baik lagi,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Mohammad Hekal mengapresiasi perkembangan data center milik TelkomGroup, terutama terkait progress pembangunan Hyperscale Data Center yang berlokasi di Cikarang. Hekal mengaku bangga dengan perkembangan data center yang dilakukan Telkom,terutama dengan pembangunan Hyperscale Data Center.

“Alhamdulillah kita telah dengar Telkom telah memiliki fasilitas dengan kualitas tier 3 dan 4 tier dengan tingkat keamanan99,99 persen. Itu sangat membanggakan dan mudah-mudahan ini bisa turut mendukung pengembangan teknologi di masa yang akan dating,” bebernya,” ungkapngya.

Hekal berharap data center milik Telkom bisa mendukung perusahaan rintisan (startup) anak negeri dan menjadi tulang punggung untuk perkembangan digitalisasi Indonesia.

One thought on “Telkom Perkuat Platfrom Digital Melalui Penataan Bisnis Data Center

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *